Si Kemot, Aplikasi Anti Maling Inovasi Polines

2017-06-21 | Dibaca 1 kali

Si Kemot, Aplikasi Anti Maling Inovasi Polines

Pada era modern seperti sekarang masayarakat mempunyai kegiatan yang sangat padat untuk menunjang kehidupannya masing-masing. Oleh Karena itu dibutuhkan alat transportasi yang dapat mempercepat perpindahan tempat untuk memaksimalkan kegiatan dengan waktu yang efisien. Salah satu alat transportasi tersebt adalah endaraan bermotor. Kendaraan bermotor yang tidak dilengkapi pengaman memadai menjadi celah tindak kejahatan pencurian. Kunci yang berfungsi mengaktifkan sistem kelistrikan kendaraan bermotor dirasa masih belum cukup memberikan rasa aman karena masih bisa diaktifkan menggunakan kunci lain. Lokasi kendaraan bermotor yang dicuri juga tidak dapat diketahui oleh pemiliknya.

Si Kemot “Sistem Keamanan Kendaraan Bermotor” menggunakan Fingerprint dan GPS Tracker merupakan alat yang didesain untuk memberikan keamanan berganda pada kendaraan bermotor. Alat ini kan dijadikan paket kit yang diapasang pada bodi motor. Alat akan dijadikan dua bagian, yang pertama adalah bagian keamanan berupa pemindai sidik jari atau Fingerprint terpogram dengan Arduino Uno yang berfungsi keamanan pertama untuk mengaktifkan mesin, hanya sidik jari terdaftarlah yang dapat mengaktifkannya selanjutnya jika terdapat sidik jari tidak terdaftar yang mencoba untuk menyalahgunakannya maka akan mengaktifkan sistem alarm yang akan memberikan peringatan pada pemilik atau orang-orang sekitar yang menandakan adanya percobaan tindak pencurian. Kemudian bagian kedua adalah sistem GPS Tracker yang berfungsi untuk melacak lokasi kendaraan berada dan dapat pula digunakan untuk mematikan mesin dari jarak jauh.

 

 

Berita Politeknik


Galeri Kegiatan