Semarak Dies Natalis 33 PNB - Hari ke-2

2020-10-10 | Dibaca 1 kali

Semarak Dies Natalis 33 PNB - Hari ke-2.

 Semarak Dies Natalis 33 PNB - Hari ke-2

Dies Natalis 33 PNB diisi dengan kegiatan webinar pembelajaran daring bersama Bapak I Made Andi Arsana, Ph.D, dilanjutkan lomba pembelajaran daring yang melibatkan dosen dari perwakilan jurusan,  pembukaan olimpiade Akuntansi, dan dilanjutkan dengan penandatanganan MoU dengan IDUKA,  Penyerahan SK Penerima dan Kartu Anggota Inkubator Bisnis, Pengabdian Masyarakat PNB, Perform Jurusan Administrasi Niaga, Teknik Mesin, Akuntansi, Pariwisata, Teknik  Elektro, Teknik Sipil dan Tendik.

Selesai acara penandatanganan MoU dengan IDUKA, Direktur PNB I Nyoman Abdi S.E., M.eCom menyampaikan keunggulan PNB dengan keberhasilan melakukan kemitraan tidak hanya melalui MOU, namun sudah diimplementasikan menjadi perjanjian kerjasama (PKS). PKS yang sudah dilakukan yakni pelaksanaan kelas kerjasama dengan PLN, Kemudian Kelas kerja sama jurusan pariwisata D3 perhotelan dengan The Apurva Kempinsky Bali, kerja sama kementerian ESDM dan Pemprov Bali terkait Prodi Energi Baru Tebarukan.

Sementara, kelas kerjasama yang akan dirancang selanjutnya adalah bersama Ikatan Konsultan Pajak Indonesia (IKPI) dan ikatan akuntan Indonesia (IAI), dalam bidang akuntansi perpajakan. dalam waktu dekat PNB juga akan menjalin kerjasama dengan Hotel ST Regis dalam membentuk Prodi Teknologi Manajemen Properties.

PNB juga bekerjasama dengan 176 SMK. Sehingga, sinergi antara PNB dengan SMK bisa mewujudkan SDM unggul, Indonesia maju.

Direktur Utama BPD Bali,I Nyoman Sudharma mengapresiasi kerjasama yang sudah terjalin antara PNB dan BPD. Pihaknya berjanji akan berupaya untuk terus meningkatkan kerjasama dalam berbagai hal, termasuk kerja sama pemberdayaan Bumdes dan UMKM.

Dewa Putrayadnya selaku Learning and Development Manager St Regis menyakpaikan terima kasih kepada PNB karena selama ini telah menjalin kerjasama. Dengan kerjasama ini, kami berharap bisa melahirkan SDM yang siap pakai dan mampu bersaing di Internasional. Kita siap mendukung program kedepan untuk memajukan pendidikaan di PNB.

Berita Politeknik


Galeri Kegiatan