Eksistensi Program Kampus Pendamping Melalui Kemitraan PTVP Politeknik Negeri Bali

2020-11-11 | Dibaca 1 kali

Eksistensi Program Kampus Pendamping Melalui Kemitraan PTVP Politeknik Negeri Bali

Selasa, 10 November 2020 telah dilaksanakan Foccus Grup Discussion Mapping kerjasama SPVA (Satuan Pendidikan Vokasi Aviliasi) dan PTVA (Perguruan Tinggi Vokasi Aviliasi) dengan IDUKA (Industri, Dunia Usaha dan Dunia Kerja) di Gedung Mice, Politeknik Negeri Bali.

Kegiatan ini merupakan program hibah kampus pendamping kemitraan, yang mana dana tersebut disalurkan oleh Direktorat Penyelarasan Hubungan Dunia Usaha dan Dunia Industri pada Politeknik Negeri Bali dalam membangun pusat kerjasama untuk mendampingi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) atau Politeknik agar bisa bekerja sama dengan industri.

Eksistensi Program Kampus Pendamping Melalui Kemitraan PTVP Politeknik Negeri Bali

Politeknik Negeri Bali mendampingi SMK N 4 Denpasar, SMK N 1 Tejakula, SMK N 1 Sukasada, Politeknik Nasional Denpasar dan Politeknik Negeri Samarinda dan adapun beberapa industri yang menghadiri kegiatan ini yaitu: The One Legian, Swiss-Belhotel, Bali Taman, Taco Casa Villa, Sanctoo Villa, Lila Travel & Tour, Golden Rama dan Bali Village. (Reds: Redaksi Mandiri PNB).

Berita Politeknik


Galeri Kegiatan