Polbeng Tandatangani MoU Kerjasama Internasional dengan Yunlin University, Taiwan

2017-06-12 | Dibaca 1 kali

Politeknik Negeri Bengkalis kembali menjajaki kerjasama internasional. Kali ini, Direktur Muhamad Milchan beserta Wakil Direktur III, Teguh Widodo, menandatangani Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding) dengan pihak Pimpinan dari National Yunlin University of Science and Technology, Taiwan.

Penandatanganan MoU tersebut dilaksanakan pada tanggal 24 Mei 2017, bertempat di Crown Hotel Semarang. Adapun isi dari MoU tersebut adalah kedua belah pihak setuju untuk menjalin kerjasama dalam beberapa bidang yaitu Program Pertukaran Pelajar, Program Pertukaran Fakultas, Program Akademik Khusus Jangka Pendek, Proyek Pengembangan Staf dan Penelitian dan Aktivitas bersama.

Saat ditemui, Teguh Widodo mmenyampaikan harapan beliau pada kerjasama ini, "Saya berharap poin-poin yang tercantum dalam MoU tersebut dapat terealisasi dengan baik", ungkapnya (And)

Berita Politeknik


Galeri Kegiatan