Belum Wisuda, 24 Mahasiswa Alat Berat PNUP Direkrut Trakindo

2017-10-03 | Dibaca 1 kali

”Kerjasama yang PNUP kembangkan dengan PT Trakindo Utama dilakukan dengan harapan agar para lulusan yang menekuni teknik alat berat dapat dipersiapkan bekerja di industri alat berat atau industri yang relevan menggunakan alat berat baik di tingkat nasional maupun internasional  karena seiring dengan perkembangan zaman yang semakin modern kebutuhan penggunaan alat berat semakin meningkat,“ demikian disampaikan Dr. Ir. Hamzah Yusuf, M.S. Ditambahkan lagi oleh Direktur PNUP, kerja sama ini sangat membantu para mahasiswa yang tertarik memilih konsentrasi teknik alat berat karena secara langsung sudah terdapat wadah untuk langsung menerapkan ilmu yang didapatkan dari bangku kuliah.

Dijelaskan juga oleh Berton Gurning selaku General Manager PT Trakindo Utama Divisi Indonesia Timur bahwa kerja sama yang dibangun dengan PNUP sebagai salah satu usaha untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang ahli di bidang alat berat. Pihaknya sengaja memilih PNUP untuk diajak bekerja sama dalam hal pengembangan teknik alat berat karena sejalan dengan tujuan PNUP sebagai perguruan tinggi yang berbasis pada keahlian terapan di mana para mahasiswa memang sengaja disiapkan untuk terjun langsung ke dunia kerja begitu lulus kuliah.  PT Trakindo Utama tidak meragukan lagi kemampuan dan keahlian 24 mahasiswa PNUP yang direkrut karena mereka telah dibekali dengan sejumlah keahlian kompetensi alat berat yang dibuktikan melalui sertifikat keahlian sehingga dapat dipertanggungjawabkan.

Dari penandatanganan MoU, kedua belah pihak sepakat untuk melakukan kerja sama dalam hal pengembangan kompetensi dosen  dan mahasiswa PNUP pada program studi teknik otomotif konsentrasi alat berat, kesempatan praktek kerja industri (project work) mahasiswa PNUP pada bidang teknik alat berat, dan peluang mengikuti seleksi dalam program rekruitmen PT Trakindo Utama sesuai kebutuhan dan kriteria yang ditetapkan. PT Trakindo Utama juga memberikan materi pelatihan sesuai dengan ketentuan kurikulum implementatif yang telah dikaji bersama pada program keahlian teknik alat berat.

Mahasiswa PNUP yang langsung direkrut bekerja oleh PT Trakindo Utama merupakan mahasiswa angkatan 2014. Mereka menyelesaikan pendidkan teknik alat berat melalui jenjang Diploma 3 (D3). Saat menandatangani kontrak kerja mereka baru menyelesaikan ujian sidang akhir sebagai syarat untuk mendapatkan gelar ahli madya terapan. Oleh pihak PT Trakindo, mereka diberi kesempatan untuk menyelesaikan semua kelengkapan akademik yang masih harus diselesaikan seperti ijazah, transkrip nilai, dan lain sebagainya termasuk mengikuti prosesi wisuda pada akhir November nanti sebelum bertugas di cabang-cabang PT Trakindo Utama yang telah ditentukan sesuai kontrak kerja.

Berita Politeknik


Galeri Kegiatan