Politap Jalin Kerjasama Kemitraan dengan Pemda Ketapang

2020-05-18 | Dibaca 1 kali

Bertempat di ruang Bappeda Kabupaten Ketapang, Selasa 31 Desember 2019 Politeknik Negeri Ketapang menandatangani Kerjasama Kemitraan dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang untuk melakukan penelitian, pengkajian, pengembangan, perekayasaan, penerapan, pengoperasian dan evaluasi kebijakan di Kabupaten Ketapang. Kegiatan yang difasilitasi Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Kabupaten Ketapang dihadiri  Organisasi  Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang, Sekolah Tinggi Agama Islam Al Haudl Ketapang dan Politeknik Negeri Ketapang. Pihak Politeknik Negeri Ketapang dipimpinan langsung oleh Direktur Politap, para wakil Direktur, Para Kepala Pusat, Para Ketua Jurusan dan Para Koordinator Program Studi.

Kepala Balitbangda Kabupaten Ketapang Ucup Supriatna dalam sambutan pembukaan kegiatan tersebut mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan upaya untuk memberdayakan semua potensi yang dimiliki Kabupaten Ketapang termasuk peran serta perguruan tinggi dalam mewujudkan Visi dan Misi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Ketapang yaitu Ketapang yang maju menuju masyarakat sejahtera sehingga  diharapkan kerjasama kemitraan Pemda Ketapang dan Politap ini dapat memperkuat setiap usaha untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Endang Kusmana Direktur Politap dalam paparannya menyampaikan bahwa tugas dan fungsi perguruan tinggi untuk melaksanakan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat terus mengembangkan sinerginya, menurutnya dalam teori triple helix akademisi untuk sukses harus bersinergi dengan industri dan pemerintah, sehingga kerjasama kemitraan ini merupakan ikhtiarnya untuk menjadikan Politap sebagai salah satu mitra pemerintah daerah daerah dalam mewujudkan visi misinya.

Dalam paparannya Direktur menyampaikan kinerja Politap selama tahun 2019 baik di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat serta kelembagaan. Direktur menegaskan bahwa kinerja Tahun 2019 merupakan modal dasar untuk melaksanakan penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Politap Tahun 2020 dengan prioritas kegiatan untuk mendukung pengembangan potensi daerah terutama dalam mendukung pembangunan desa, pemberdayaan Usaha Kecil Mikro dan Menengah dan program Laboratorium Inovasi Daerah.

Berita Politeknik


Galeri Kegiatan